News, Artikel & Promosi
Pameran otomotif GAIKINDO Jakarta Auto Week 2023 (GJAW)
UMC News I Pameran otomotif GAIKINDO Jakarta Auto Week 2023 (GJAW) digelar 10-19 Maret 2023, di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan. Pameran otomotif ini mengawali rangkaian aktivitas GAIKINDO 2023.
Mengusung konsep GJAW x Lifestyle, tahun ini pameran mobil ini benar-benar tampil beda. GJAW 2023 memadukan unsur gaya hidup, dan juga otomotif dalam satu wadah.
“GJAW 2023 bekerja sama dengan profesional yang tepat, baik untuk penyelenggaraan Jakarta Concert Week, Jakarta Auto Runway, dan juga untuk penyelenggaraan Indonesia Authentic Food Festival,” kata Rizwan Alamsjah, Ketua III GAIKINDO dan Ketua Pelaksana Pameran GJAW, dikutip dari situs resmi GAIKINDO.
Dengan konsep baru yang diusung GAIKINDO Jakarta Auto Week tak sekadar pameran mobil GAIKINDO. Berbagai program selain test drive dan test ride juga hadir seperti Modification Contest, Community Gathering, JAW Talks, Live Music, Fashion Show, serta Automotive Art Installation untuk menarik dan menghibur seluruh masyarakat pecinta otomotif.
“Kami yakin kehadiran GJAW x Lifestyle ini akan meriah dan secara keseluruhan akan menarik pengunjung dari berbagai kalangan yang tidak terbatas hanya pada pecinta otomotif saja, namun juga para pecinta hiburan, musik, fashion dan penikmat kuliner di Jakarta dan sekitarnya,” imbuhnya. Untuk mendukung kegiatan GJAW 2023, seluruh area JCC Senayan seluas 30.000 m2 dimanfaatkan seluruhnya.
PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS) yang menempati Hall A1 pameran GAIKINDO Jakarta Auto Week 2023 menawarkan berbagai program menarik bagi pengunjung yang melakukan pembelian aksesori dan suku cadang. Ada potongan harga, voucher belanja, hingga berbagai hadiah menarik. “Kami telah menyiapkan berbagai promo menarik untuk para konsumen Suzuki yang datang ke pameran otomotif GJAW 2023," buka Christiana Yuwantie, Sparepart Dept. Head PT Suzuki Indomobil Sales.
Adapun program penjualan yang ditawarkan Suzuki berupa potongan harga sebesar 25% untuk semua produk selain filter oli dan busi. Ada juga tambahan potongan harga sebesar 5% jika melakukan pembelian secara online di aplikasi MySuzuki, dan juga potongan harga sebesar 50% untuk pembelian merchandise dan apparel selama persediaan masih ada.
Sedangkan bagi pengunjung yang melakukan pembelian bundling oli ECSTAR dan SGA (Suzuki Genuine Accessories) dengan total belanja minimal Rp 1 Juta akan langsung mendapatkan voucher belanja atau uang elektronik senilai Rp 100.000 yang berlaku kelipatan.